Kebagian 10 Ribu Hektar, Dishutanbun Samarinda Optimis
26 Mei 2009
Admin Website
Artikel
3666
#img1# Kepala Dishutanbun Samarinda Syaifullah mengatakan, pihaknya sudah siap dengan program tersebut. Menurutnya, meski lahan perkebunan di Samarinda tidak terlampau luas, namun Dishutanbun telah mengomunikasikan dengan petani sawit terkait lahan 10 ribu hektare. "Bukan hanya perkebunan besar saja, tetapi perkebunan rakyat (petani plasma, Red.) juga kami kembangkan," ujarnya di sela-sela Rapat Koordinasi Revitalisasi Perkebunan Kaltim beberapa waktu lalu.
Menurut Syaifullah, mengoptimalkan, pihaknya selama ini telah membina petani plasma sehingga bercocok tanam dengan profesional. "Jadi jangan salah, biarpun perkebunan rakyat, kami tetap mengarahkan dengan profesional," sebutnya.
Sedangkan untuk urusan bibit sawit, dia sudah berkoordinasi dengan Dinas Perkebunan Kaltim. "Program ini segera berjalan. Lokasinya masih direncanakan. Bisa di wilayah Samarinda Utara atau Palaran," sebutnya.
Selain itu, Syaifullah menjelaskan, Dishutanbun juga membina beberapa perkebunan lain di Samarinda, di antaranya perkebunan jarak dan sengon. Sebagai informasi, saat ini ada satu perkebunan sawit besar di Samarinda. Dengan luas sekitar 3.100 hektare. Ditambah perkebunan rakyat, diperkirakan "jatah" 10 ribu hektare dari Pemprov Kaltim dapat tepenuhi.
DIKUTIP DARI KALTIM POST, SENIN, 25 MEI 2009